Minggu, 07 September 2008

Polri Membuka Pendaftaran Bagi Sarjana S1/S2 Untuk Dididik Menjadi Perwira Polri

Polri Membuka Pendaftaran Bagi Sarjana S1/S2 Untuk Dididik Menjadi Perwira Polri
Juni 3, 2008



Terhitung semenjak tanggal 19 Mei s/d 23 Juni 2008, Polri membuka kesempatan bagi warga negara Republik Indonesia untuk dididik sebagai Taruna Akpol pada tahun anggaran 2008, yang menurut rencana pendidikan akan dimulai pada tanggal 21 Agustus 2008. Sebagai syarat utama adalah lulusan Sarjana S1/S2 dari Perguruan Tinggi/Fakultas dengan program studi yang terakreditasi (A,B,C). Info lebih lengkap dapat dilihat disini, atau menghubungi Polda/Polres terdekat.



Saat ini di Akpol sudah ada 1 (satu) angkatan/detasemen yang sebagian besar Tarunanya bersumber dari Sarjana. Yakni yang sekarang sedang menjalani pendidikan di tingkat I/detasemen Dharma Ksatria. Angkatan ini adalah masa peralihan sumber Taruna yang dahulunya sebagian besar lulusan SMA, di angkatan ini pada saat masuk berjumlah 300, bersumber dari sarjana 230 Taruna dan dari SMA sebanyak 70 Taruna. Selanjutnya pada Tahun Anggaran 2008 ini seluruh Taruna bersumber dari Sarjana, baik S1 atau S2.

Sistem pendidikan dan pengasuhan di Akpol sudah mengalami banyak perubahan yang cukup signifikan, dimulai semenjak Akpol mandiri pada tahun 1999 hingga kini bergulir terus reformasi di tubuh Akademi ini. Gubernur Akpol yang baru Brigjen Pol Drs Sutjiptadi, MM dan seluruh staf memiliki komitmen yang tinggi untuk menghilangkan tradisi kekerasan dari kehidupan korps Taruna. Taruna dididik untuk menjadi Inspektur Polisi dengan kualitas sebagai bhayangkara yang mahir, terpuji, dan patuh hukum.

Tidak ada komentar: